Sebenarnya bukan menjadi satu alasan laptop atau pc cepat rusak gara-gara kita sering mematikannya dengan secara paksa.
Arti paksa disini kita mematikannya dengan cara menekan tombol power dengan durasi beberapa detik maka laptop atau pc kita akan mati tanpa menggunakan power shut down secara normal.
Bahaya mematikan laptop secara paksa jika kita lakukan hal buruk ini setiap kali ingin menyudahi aktivitas dengan alat kerja kita yaitu laptop.
Sesekali kita melakukan itu saat keadaan terpaksa, misal komputer hang karena terlalu banyak beban kerja maka jalan satu-satunya yaitu mematikannya dengan secara paksa, baik dari tombol power maupun melepaskan sumber daya tenaganya baterai atau listriknya.
Sekali lagi saya menyarankan jika komputer atau laptop anda sering hang baiknya segera cek dan perbaiki jangan terus menerus melakukan hal buruk seperti mematikan laptop secara paksa, hal itu akan membuat perangkat anda menjadi makin parah.
Dalam artikel Bahaya Mematikan Laptop Secara Paksa ini saya akan mengulas apa saja yang akan rusak dikemudian hari jika anda sering melakukan hal buruk ini.
1. Akan Merusak Harddisk
Komponen yang paling terlihat menurun kinerjanya adalah hardik, jika anda masih menggunakan hardisk maka siap-siap hardisk anda akan bunyi seperti “kretek-kretek” atau bunyi lainnya.
Perputarannya akan terasa kasar dan perubahan kinerja yang akan semakin melambat, baik menulis maupun membaca, lebih parahnya jika anda nyalakan kembali laptop atau komputer tidak terbaca karena file sistem menjadi corrupt.
2. Gangguan Pada Power Supply
Pengalaman penulis kerusakan pada power supply tidak terlalu banyak atau sangat sering terjadi tidak seperti kerusakan pada pertama yaitu harddisk, tetapi bukan berarti power supply akan selalu aman ketika kita mematikan laptop atau pc secara paksa.
3. Prosessor Akan Rusak
Salah satu komponen penting lainnya yang wajib dijaga kesehatannya adalah prosessor karena komponen ini adalah salah satu ini dari perangkat laptop anda, dengan sering mematikan secara paksa maka kinerja akan menurun serta akan rusak jika anda melakukannya sering.
Jadi jangan merasa heran jika anda mempunyai laptop atau PC kinerjanya sekarang mulai menurun bahkan dirasa lambat setiap memproses suatu data atau kerjaan, salah satu penyebabnya bisa diakibatkan dari perilaku yang kita anggap tidak begitu masalah yaitu mematikan komputer secara paksa tadi.
3. RAM atau Memory
Lihat semakin banyak yang akan terpengaruh dari cara buruk yang kita lakukan tadi dengan mematikan laptop secara paksa, permasalahan berikutnya akan ditimbulkan dari RAM yang mulai menunjukan penurunan kinerja.
4. Komponen dan Registri Jadi Rusak
Komponen lain juga akan menujukan kerusakannya jika komputer atau laptop kita mempunyai umur yang sudah lumayan tua maka komponen elektronik yang ada di dalamnya juga memiliki peran penyumbang masalah.
Karena umur tentunya, baik nilai dan ketahanannya akan semakin berkurang seiring pemakaian.
Dari sisi sistem juga ada pengaruhnya misal ketika komputer atau laptop dinyalakan malah menjadi blue screen yang diakibatkan oleh Registri sistem yang korup karena terpaksa berhenti ketika sedang bekerja.
Sebagai penutupan
Saran saya sebagai penulis dan memiliki pengalaman dan pengamatan dari perilaku yang tidak baik dengan mematikan komputer atau laptop secara paksa maka berakibat fatal bagi keawetan device yang anda miliki.
Alangkah baiknya mematikan komputer atau pc melalui tombol shut down yang sudah disiapkan oleh sistem. Tetapi hal buruk ini tidak menutup kemungkinan karena terpaksa dilakukan karena tidak ada cara lain untuk mematikannya maka dengan cara menekan tombol off atau mencabut daya listriknya.
Jika komputer atau laptop anda dirasa ada gejala seperti sering hang bahkan untuk mematikan saja susah, alangkah baiknya segera di service agar tidak terjadi mematikan laptop atau komputer secara paksa terus menerus.
Ada kejadian yang tak terduga terutama pengguna PC dekstop atau komputer yang dayanya tidak menggunakan baterai maka ketika mati lampu langsung off, jika wilayah anda sering mati lampu maka baiknya menggunakan UPS agar komputer anda tidak mati mendadak.
Sekian artikel dari mas rival semoga bermanfaat.